Pages

Subscribe:

Konsumsi Minuman Soda Berlebih Picu Kanker Pankreas

Konsumsi minuman soda yang berlebihan memang tidak baik untuk kesehatan. Sebuah studi baru-baru ini menunjukkan orang yang minum soda 2 kali atau lebih dalam seminggu memiliki risiko terkena kanker pankreas.

Peneliti mengungkapkan penyebab meningkatnya risiko kanker pankreas pada orang yang sering konsumsi minuman soda adalah karena kandungan gulanya yang tinggi. Analsis data yang dikumpulkan dari 60.524 orang dewasa memperlihatkan orang yang minum dua atau lebih minuman bersoda dengan kadar gula tinggi dalam seminggu, berisiko lebih besar terkena kanker pankreas dibandingkan orang yang jarang konsumsi minuman soda.

Namun peneliti tidak menemukan hubungan antara minuman jus dengan kanker pankreas. Hal ini dikarenakan kadar gula yang terkandung dalam jus tidak sebesar minuman soda. Diketahui dalam 20 gram minuman soda mengandung kadar gula sebanyak 65 gr.

Penelitian ini adalah yang pertama kali dilakukan di Asia untuk melihat kontribusi dari minuman soda terhadap kanker pankreas. Hal ini dilakukan karena gaya hidup orang Asia sekarang cenderung sudah mirip dengan orang Eropa dan Amerika.

Partisipan yang terlibat dalam studi ini mengonsumsi dua atau lebih minuman bersoda setiap minggunya. Selain itu juga dilihat faktor lain seperti merokok, minum alkohol, konsumsi makanan berkalori tinggi serta aktivitas fisik. Hasil temuan dari studi ini disesuaikan dengan faktor lain yang berhubungan dengan kanker pankreas yaitu konsumsi daging merah.

"Ternyata penyesuaian lain tidak mengubah hubungan antara minuman soda dan risiko kanker pankreas. Karena itu kami menduga gula dalam minuman soda sebagai pelakunya," ujar Mark Pereira dari University of Minnesota's divisi epidemiologi dan kesehatan masyarakat, seperti dikutip dari AFP, Selasa (9/2/2010).

Minuman bersoda sendiri telah memainkan peran terhadap perkembangan hiperglikemia (kadar gula darah tinggi) dan hiperinsulemia (kadar insulin dalam darah melebihi jumlah normal). Insulin ini dihasilkan oleh pankreas untuk membantu mengatur kadar gula darah. Kandungan gula yang tinggi dalam minuman soda mempengaruhi kadar insulin, sehingga peneliti berpikir hal ini meyebabkan pertumbuhan sel pankreas yang tidak normal.

Kanker pankreas merupakan salah satu penyakit kanker yang fatal bagi orang dewasa, sebesar 5 persen pasien kanker pankreas tidak bisa bertahan hidup lebih dari 5 tahun setelah didiagnosis.

Karena itu tak ada salahnya untuk mengurangi konsumsi minuman soda, karena sudah banyak penelitian yang menunjukkan bahaya mengonsumsi minuman bersoda yang terlalu banyak.

(ver/fah-detik)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar